4 Cara Mengatasi Maag Yang Paling Mudah & Ampuh

Posted on
Cara mengatasi maag

Mengkonsumsi makanan yang salah atau melewatkan waktu makan bisa memicu munculnya maag yang membuat perut panas dan mulas. Penyakit maag tak hanya membuat perut tidak nyaman, namun juga menyebabkan sakit tenggorokan, nyeri dada, dan juga bau mulut yang tidak sedap. Sayangnya, penyakit maag tidak bisa disembuhkan. Akan tetapi untuk tindakan pencegahan, terdapat banyak cara untuk mengatasi maag yang bisa kamu terapkan sehari-hari.

Berikut ini Tutorialsaya.com akan memberikan beberapa cara mengatasi maag yang aman.

1. Minum obat maag

Ketika maag sedang menyerang, hal pertama yang harus kamu lakukan yaitu minum obat maag. Pilihan obat maag yang dapat kamu konsumsi pun cukup beragam. Dimulai dari obat antasida; blocker asam seperti famotidine, ranitidine, atau cimetidine; sampai proton pump inhibitors seperti omeprazole & lanzoprazole.

Obat-obatan tersebut dapat kamu dapatkan walaupun tanpa resep dokter. Biasakan untuk meminum obat maag sebelum makan dan juga wajib untuk mencermati ketentuan dosisnya sesuai dengan yang tertera pada kemasan obat.

Sebaiknya, kamu juga perlu untuk menanyakan terlebih dahulu kepada dokter mengenai jenis obat maag yang paling cocok untuk kamu.

2. Makan dengan porsi sedikit

Kamu harus selalu mengusahakan agar selalu makan tepat waktu dan dengan porsi yang lebih kecil supaya kamu bisa makan lebih sering. Pastikan juga kamu secara makan perlahan, tidak terburu-buru. Mengatasi maag dengan cara yang satu ini cukup ampuh lho, karena dengan begitu kamu bisa menghindari kenaikan asam lambung yang diakibatkan oleh perut yang kelamaan tidak terisi makanan.

Selain itu, kamu juga wajib untuk memperhatikan juga jenis makanan yang kamu makan. Sebaiknya kamu hindari makanan yang tinggi asam, pedas, dan juga kafein.

Also Read  Cara Mudah Mencegah Munculnya Jerawat Batu

3. Jangan rebahan setelah makan

Sebaiknya kamu menunggu setidaknya selama 30 menit setelah makan apabila kamu ingin bersantai membaringkan tubuh. Pasalnya, jika kamu langsung berbaring setelah makan, hal itu dapat membuat asam lambung akan kembali naik ke tenggorokan. Dan ahirnya, gejala maag justru akan kambuh.

4. Istirahat yang cukup

Salah satu cara mengatasi maag yang paling efektif yaitu banyak istirahat. Ada baiknya menghentikan semua aktivitas yang sedang kamu jalani dan istirahat hingga kondisi tubuh kamu pulih kembali.

Jangan terlalu memforsir tubuh kamu hingga kehabisan energi, hal tersebut malah dapat membuat maag tambah parah. Istirahat yang cukup juga bisa mengurangi stres, yang dapat memicu munculnya gejala maag.

Dan yang paling penting, jangan lupa untuk mengonsultasikan kondisi kesehatan kamu pada dokter.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *