Cara Ampuh Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah Secara Alami

Posted on
Tips Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah Secara Alami

Kamu tentu pernah memiliki masalah dengan bibir kering dan pecah-pecah. Kondisi tersebut tidak hanya mengganggu penampilan, namun juga bisa membuat bibir terasa tidak nyaman. Bibir yang kering dan pecah-pecah dapat terjadi kapan saja, apalagi ketika cuaca sedang panas-panasnya. Ada beberapa cara untuk mengatasi bibir kering yang bisa kamu lakukan sebagai berikut ini.

1. Mengonsumsi air putih yang cukup

Salah satu penyebab bibir kering adalah dehidrasi. Cara mengatasi bibir kering yang paling mudah yaitu dengan mengonsumsi air putih yang yukup agar tubuh terhindar dari yang namanya dehidrasi. Sebaiknya kamu membiasakan untuk mengonsumsi air putih sebanyak minimal dua liter per hari.

2. Banyak makan buah dan sayur

Cara mengatasi bibir kering dan pecah-pecah selanjutnya adalah dengan memperbanyak konsumsi sayur dan buah yang mengandung vitamin C dan vitamin B. Vitamin B memang dipercaya dapat membantu mengatasi bibir kering dan pecah-pecah. Vitamin B bisa kamu peroleh dari makanan sumber protein seperti ikan, unggas, dan kacang-kacangan. Untuk vitamin C, kamu bisa mengkonsumsi buah jeruk, apel, dan pepaya serta kamu bisa mengkonsumsi sayuran seperti kubis, brokoli, dan kembang kol.

3 Hindari minuman berkafein

Minuman yang mempunyai kandungan kafein seperti kopi, minuman bersoda, atau minuman yang mengandung alkohol dapat menyebabkan bibir kering dan pecah-pecah. Oleh karena itu, kamu harus mengurangi atau bahkan menghindari minuman yang mengandug kafein dan alkohol. Selain dapat menyebabkan bibir kering dan pecah-pecah, minuman-minuman tersebut juga tidak baik bagi kesehatan.

4. Kurangi mengonsumsi makanan asin dan pedas

Makanan yang asin dan pedas ternyata dapat menyebabkan bibir menjadi semakin kering, bahkan juga membuatnya tak kunjung sembuh. Makanan yang asin dan pedas juga bisa menyebabkan tenggorokan semakin kering, sehingga membuat kamu menjadi cepat haus dan akhirnya mudah mengalami dehidrasi.

Also Read  Cara Mudah Mengatasi Susah Kentut Secara Alami

5. Rajin melakukan scrub bibir

Melakukan scrub bibit dapat mengangkat sel kulit mati dan juga menyembuhkan bibir pecah-pecah. Untuk membuat scrub bibir alami sendiri di rumah caranya sangat mudah. Kamu cuma perlu mencampurkan 2 sdm gula pasir dan 1 sdt madu asli. Aduk sampai merta, kemudian oleskan pada bibir yang mengalami pecah-pecah secara perlahan agar sel kulit mati dapat terangkat.

6. Bernapas melalui hidung

Mungkin terdapat beberapa orang yang lebih menyukai bernapas melalui mulut daripada hidung. Kebiasaan seperti ini sebenarnya tidak baik dan jangan dilakukan karena bisa memperburuk keadaan bibir yang kering dan pecah-pecah. Untuk kamu yang biasa bernapas melalui mulut, mulai sekarang biasakan bernapas melalui hidung ya!

7. Gunakan lip balm setiap hari

Menggunakan pelembap bibir merupakan salah satu cara untuk mengatasi bibir kering yang sebaiknya kamu lakukan setiap hari. Oleh karena itu, selalu sediakan pelembab bibir di dalam tas kamu supaya bisa dipakai kapan pun. Terutama ketika kamu merasa bibir kamu sangat kering.

8. Kurangi kebiasaan menjilat bibir

Kamu mempunyai kebiasaan menjilati bibir? Sebaiknya kangan melakukan hal itu lagi. Kamu perlu tahu, jika menjilati bibir ternyata dapat membuat bibir menjadi semakin kering. Hal itu dikarenakan air liur yang cepat menguap dan malah menyebabkan kekeringan pada bibir.

9. Hindari menggigit bibir

Menggigiti bibir merupakan salah satu kebiasaan buruk yang sering dilakukan oleh kebanyakan orang. Kebiasaan ini sering dilakukan oleh orang-orang ketika sedang merasa gugup atau ketika bibir sedang mengelupas. sebaiknya kamu membiarkan kulit bibir yang kering itu mengelupas dengan sendirinya agar tidak menimbulkan luka.

Also Read  Cаrа Mеngаtur Pernapasan Sааt Lаrі Agar Tidak Mudah Lelah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *