Cara Mudah Merawat Telinga Supaya Tetap Sehat

Posted on

Cara merawat telinga

Merawat telinga

Apakah kamu sangat suka mendengarkan musik atau menonton film dengan volume tinggi? Ternuata kegiatan tersebut dapat membahayakan pendengaran kamu, lho. Ingat rawatlah telingamu sebelum terlambat, dan berikut ini beberapa tips dari Tutorialsaya.com bagaimana cara merawat kesehatan telinga kamu.

1. Menggunakan earplugs di lingkungan yang bising.

Di dalam Club, konser, tempat alat pemotong kayu, dan di tempat-tempat lainnya yang membuat kamu harus berteriak ketika berbicara tidak baik untuk telingamu. Sebaiknya gunakan penyumbat telinga atau earplugs untuk mengurangi suara bising. Kamu bisa mendapatkan earplugs di toko online atau di audio store.

2. Turunkan volume suara.

Sebanyak 1.1 miliar remaja di seluruh dunia memiliki risiko mengalami gangguan pendengaran dikarenakan pemakaian perangkat audio yang tidak aman, hal itu disampaikan oleh World Health Organization. Supaya telinga kamu tetap sehat, kamu sebaiknya mengikuti aturan 60/60: menggunakan headphones dengan volume sebesar 60% dan penggunaannya tidak lebih dari 60 menit setiap harinya.

3. Pilih headphones ketimbang earbuds.

Earbuds sebenarnya lebih berbahaya bila dibandigkan dengan headphones, hal itu karena letak earbuds yang lebih dekat dengan gendang telinga. Akan tetapi, bila kamu mendengarkan lagu dari headphones dengan volume yang tinggi, tindakan tersebut juga sangat berbahaya.

4. Berikan telinga kamu waktu untuk beristirahat.

Jika kamu sering pergi melihat ke konser atau pergi ke club, telinga kamu tentunya membutuhkan waktu untuk beristirahat. Riset telah membuktikan jika telinga kamu membutuhkan waktu selama sekitar 16 jam agar bisa sembuh dari 1 malam yang bising.

5. Jaga telinga kamu supaya tetap kering.

Kelembapan dapat membuat bakteri lebih mudah masuk ke dalam saluran telinga kamu. Agar terhindar dari infeksi, kamu harus mengeringkan telingamu secara hati-hati dengan menggunakan handuk kering setelah selesai berenang atau mandi.

Also Read  Cara Cepat dan Mudah Menurunkan Berat Badan Secara Alami

6. Lakukan pengecekan rutin.

Ini langkah yang paling penting, sebaiknya kamu melakukan pengecekan yang rutin dengan dokter. Atau kamu juga bisa datang ke dokter THT untuk membersihkan telinga kamu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *