Tips mengatasi diare |
Diare memang membuat kita sangat terganggu, terutama apabila aktivitas kita sedang padat. Tetapi ada berbagai pengobatan rumahan yang dapat membantu kamu mengatasi diare.
Berikut ini Tutorialsaya.com akan menjelaskan beberapa cara sederhana dan efektif untuk mengatasi diare.
1. Minum banyak cairan bening
Sebaiknya kamu minum banyak cairan bening, misalnya air putih, air kaldu, dan juga jus, setiap hari, dan hindari untuk meminum alkohol dan kafein. Tetapi walau harus banyak minum cairan bening, ada baiknya kamu melakukan cara ini secara bertahap.
Kamu dapat meningkatkan cairan yang kamu minum setidaknya 1 liter per jam selama 1 sampai 2 jam, atau bisa lebih lama lagi apabila kamu mengalami diare yang cukup parah. Apabila kamu mempunyai penyakit ginjal, jantung, atau hati dan harus membatasi cairan, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter kamu sebelum kamu meningkatkan jumlah cairan yang kamu minum.
2. Coba makan makanan semipadat dan rendah serat secara bertahap
Seiring dengan pergerakan usus kamu yang kembali normal, kamu lebih baik memakan makanan semipadat dan rendah serat, misalnya telur, roti bakar, ayam, atau nasi. Tetapi, menambah porsi dan asupannya lebih baik kamu lakukan secara bertahap dan juga perlahan-lahan.
3. Hindari makanan tertentu
Dikarenakan usus kamu belum bisa mengolah makanan yang biasa kamu makan, ada baiknya kamu menghindari beberapa makanan seperti makanan pedas atau makanan yang kaya akan bahan-bahan keras selama beberapa hari.
Pada saat kamu sudah mulai baikan, kamu sebaiknya memakan makanan yang mudah dicerna lebih dahulu. Tetapi, tetap ada beberapa makanan yang harus kamu hindari, seperti:
Makanan yang pedas, buah-buahan tertentu (yang bertekstur keras), alkohol dan kafein tentu saja hingga 48 jam setelah semua gejala diare kamu menghilang.
Jika kamu memakan permen karet, sebaiknya hindari permen karet yang mengandung sorbitol.
Hindari dulu meminum susu selama 3 hari setelah gejala diare kamu hilang. Tetapi, kamu masih bisa memakan keju ataupun yogurt yang mengandung probiotik.
4. Pilih makanan yang mengandung probiotik
Probiotik sangat baik bagi pencernaan tubuh kita. Probiotik dapat meningkatkan jumlah bakteri sehat berguna untuk melawan kuman pada saluran pencernaan kamu. Suplemen probiotik juga ada dan kamu bisa memilihnya. Bakteri yang sangat bermanfaat bagi sistem pencernaan ini juga dapat kamu temukan pada yoghurt dan keju.
5. Makan bubur wortel
Wortel adalah sumber pektin. Kamu dapat membuat bubur atau sup wortel dengan memasaknya hingga lembut dan halus, kemudian memblendernya dengan menambahkan sedikit air. Kamu dapat memakan bubur ini ¼ atau ½ mangkuk per jamnya.
6. Minum teh hitam manis
Kamu bisa meminum teh hitam panas, kamu juga bisa menambahkan gula. Air panas bermanfaat untuk rehidrasi dan teh mengandung astringen tanin yang berguna untuk mengurangi peradangan pada usus.
7. Makan blackberry
Blackberry yang mengandung tanin yang telah lama menjadi pengobatan rumahan yang cukup efektif. Blackberry tersebut dapat kamu jadikan teh dengan cara merebus 1 sampai 2 sendok makan blackberry atau kamu juga busa merebus daun blackberry kering ke dalam 1 ½ gelas air selama 10 menit, kemudian seduh. Kamu bisa meminumnya sebanyak 2 sampai 3 kali sehari. Teh raspberry juga dapat kamu jadikan pilihan, karena raspberry juga cukup efektif meredakan diare kamu.