Tutorial Cara Memakai Dasi Dengan Mudah

Posted on

Ketika kita masih SD, kita memang sudah disuruh menggunakan dasi ketika kita pergi ke sekolah. Namun permasalahannya adalah dasi waktu SD dan dasi waktu SMP bentuknya berbeda, cara pemakaiannya pun juga jauh berbeda. Kalau di SD, dasi yang kita gunakan terdapat tali karet yang bisa dengan mudah memakainya. Namun dasi ketika di SMP menggunakan ikatan yang mirip dengan tali simpul.

Oleh karena itu, kali ini saya akan menjelaskan cara memakai dasi SMP/kantor dengan benar dan mudah, dan berikut ini beberapa cara memakai dasi:

1. Nicky Knot

  1. Pertama kalungkan dasi panjang agar melingkari leher Kamu. Pastikan jahitan dasi berada di depan, kecuali bagian dasi yang di leher jahitannya tetap menempel di leher.
  2. Lalu letakkan dasi dengan kepala dasi lebih panjang daripada ekornya,
  3. Tarik kepala dasi melalui bagian bawah ekor dasi.
  4. Arahkan kepala dasi ke atas dan lipatlah masuk membentuk simpul pertama dan kembali ke sisi kanan seperti semula.
  5. Bawa kembali kepala dasi, tapi kali ini melalui depan ekor dasi, dan bawa ekor dasi agar posisinya lurus sejajar dengan dada.
  6. Arahkan kepala dasi ke atas, memasuki bagian belakang simpul pertama.
  7. Masukkan kepala dasi ke sela-sela lipatan lalu tarik ke bawah.
  8. Yang terakhir rapikan dasi dengan cara menarik-narik bagian yang mungkin terlipat dan selesai.

2. Christensen Knot


  1. Pertama lakukan langkah seperti pada Nicky Knot, namun pastikan bagian jahitan dasi ada di bawah menempel pada dada.
  2. Pastikan bagian kepala dasi lebih panjang daripada ekor dasi.
  3. Ambil bagian kepala dasi lalu tarik ke arah kiri melalui atas ekor dan bawa lagi ke sebelah kanan
  4. Lalu rahkan kepala dasi ke atas lalu masukkan ke belakang ekor untuk membentuk simpul. Kini, kepala dasi berada di belakang ekor dasi.
  5. Bawa kepala dasi ke sebelah kiri dan luruskan ekor dasi agar sejajar dengan dada.
  6. Bawa kepala dasi melingkar ke sebelah kanan melalui depan ekor.
  7. Kemudian, arahkan kembali kepala dasi ke atas melalui bagian belakang simpul pertama yang dibuat.
  8. Masukkan ujung kepala dasi ke sela-sela lipatan simpul pertama dan tarik ke bawah.
  9. Yang terakhir rapikan dasi dan selesai.
3. Pratt Knot
  1. Untuk langkah pertama, Pratt Knot sama dengan yang dilakukan pada Nicky Knot.
  2. Lalu, bawa kepala dasi ke sebelah kiri melalui bawah ekor dasi.
  3. Bawa kepala dasi ke atas dan masukkan ke dalam ikatan untuk membentuk simpul. Setelah terbentuk simpul, kepala dasi tetap berada di sebelah kiri.
  4. Bawa kepala dasi ke sebelah kanan, melalui atas ekor dasi dan melingkarinya.
  5. Kemudian arahkan kepala dasi ke atas melalui belakang simpul pertama.
  6. Masukkan ujung kepala dasi ke sela-sela simpul pertama dan tarik ke bawah.
  7. Yang terakhir rapikan dasi dan selesai.
4. Four in Hand Knot

  1. Langkah pertama, kalungkan dasi seperti pada Christensen Knot, yaitu dengan jahitan dasi menempel di dada. Pastikan kepala dasi lebih panjang daripada ekor dasi.
  2. Bawa kepala dasi ke arah kiri melewati bagian atas ekor dasi.
  3. Bawa kembali kepala dasi ke kanan melilit ekor dasi dengan melewatkannya ke bawah ekor dasi.
  4. Setelah itu arahkan kembali kepala dasi ke kiri melalui atas ekor dasi, sehingga membentuk lilitan kedua.
  5. Bawa kepala dasi ke atas melalui belakang ekor dasi, kemudian bawa kembali ke bawah dengan menyelipkannya ke sela-sela lilitan yang ada.
  6. Dan yang terakhir rapikan dasi dan selesai.
5. Half Windsor Knot
  1. Pertama yang perlu kamu lakukan yaitu kalungkan dasi dengan jahitan berada di bawah dan menempel di dada.
  2. Arahkan kepala dasi ke kiri melewati bagian atas ekor dasi.
  3. Bawa kembali kepala dasi ke kanan, melalui bagian bawah ekor dasi.
  4. Setelah itu arahkan kepala dasi ke atas dan masukkan ke atas simpul lilitan sehingga kepala dasi kembali berada di sisi kiri.
  5. Bawa kepala dasi ke kanan melewati atas ekor dasi, lalu arahkan kembali ke atas melalui bagian bawah simpul pertama.
  6. Masukkan ujung kepala dasi ke sela-sela simpul sebelumnya dan tarik ke bawah.
  7. Dan langkah terakhir rapikan dasi dan dan selesai.
————————————————————————————————————————–
Keywords:
cara memakai dasi smp,cara memakai dasi simple,cara memakai dasi yang unik,teks prosedur cara memakai dasi,cara menjahit dasi,dasi sma,cara memakai dasi smp segitiga yang rapi,cara memakai dasi yang unik,teks prosedur memakai dasi,cara memakai dasi pramuka,cara membuat dasi sd,cara memakai dasi simple,cara memakai dasi smp,cara memakai dasi yang unik,cara memakai dasi pramuka,teks prosedur cara memakai dasi,cara menjahit dasi,cara memakai dasi simple,cara memakai dasi smp,cara memakai dasi yang unik,teks prosedur cara memakai dasi,cara menjahit dasi,cara memakai dasi pramuka,cara memakai dasi smp,langkah langkah menggunakan dasi,pake dasi,dasi sma,cara memakai dasi simple,cara memakai dasi yang unik,cara memakai dasi smp,cara memakai dasi simple,cara memakai dasi yang unik,teks prosedur cara memakai dasi,cara memakai dasi youtube,cara memasang dasi modern

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *